repository ptiq

HAK ASASI MANUSIA DALAM PERSPEKTIF AL-QUR’AN (STUDI ANALISIS TAFSĪR AL-MARĀGHĪ)

Fadhil, Muhammad (2022) HAK ASASI MANUSIA DALAM PERSPEKTIF AL-QUR’AN (STUDI ANALISIS TAFSĪR AL-MARĀGHĪ). Undergraduate thesis, INSTITUT PTIQ JAKARTA.

[thumbnail of HAK ASASI MANUSIA DALAM PERSPEKTIF AL-QUR’AN (STUDI ANALISIS TAFSĪR AL-MARĀGHĪ)] Text (HAK ASASI MANUSIA DALAM PERSPEKTIF AL-QUR’AN (STUDI ANALISIS TAFSĪR AL-MARĀGHĪ))
MUHAMMAD FADHIL.pdf - Accepted Version

Download (734kB)

Abstract

Penelitian ini mengkaji Ilmu-Ilmu Tafsir al-Qur’an yang berkembang
menjadi kajian ‘Ulūm al-Qur`ān dalam kehidupan. Penelitian ini berangkat dari
ketertarikan peneliti untuk mengetahui lebih lanjut tentang Hak Asasi Manusia
dalam perspektif al-Qur’an (studi analisis Tafsīr al-Marāghī). Penelitian ini unik,
karena dalam penelitian ini masih dianggap relavan buat didiskusikan karena
pendekatan yang ilmiah terhadap objek kajian yang non-empiris mengenai isu�isu yang berkaitan dengan Hak Asasi Manusia (HAM) hingga saat ini dengan
menggunakan pendekatan ilmu tafsir.
Melalui kacamata penulis, penelitian ini kurang lebihnya dapat
meghasilkan temuan yaitu konsep hak asasi manusia yang diambil dari intisari al�Qur’an yang kemudian berbuah menjadi teori teori HAM dalam al-Qur’an,
dengan begitu lebih jauh lagi teori ini dapat direalisasikan berupa pasal atau
undang-undang HAM Islam sehingga dapat menjadi payung hukum yang lebih
kredibel. Salah satu praktik aktualisasi nilai HAM yang sudah dapat dianggap
sebagai hukum HAM berbasis syariah adalah sebagaimana yang dapat kita
rasakan di Provinsi Aceh, hukum jinayat dan hukum pidana Islam yang
diberlakukan disana dinilai oleh mayoritas muslim memang sudah relate dengan
nilai-nilai HAM yang berlaku dalam Islam, akan tetapi meski begitu terdapat
beberapa hal yang semestinya mendapat perhatian agar hukum yang berlaku
dapat disinkronkan dengan hukum pidana Indonesia secara umum.
Fokus pembahasan dari penelitian ini adalah terkait konsep Hak Asasi
Manusia dalam perspektif al-Qur’an (studi analisis Tafsīr al-Marāghī). Jenis
penelitian ini menggunakan metode deskripsi analitik. Dalam menjawab dan
menganalisa data penelitian penulisan menggunakan pendekatam kepustakaan
(library research). Hasil penelitian dalam skripsi ini, yaitu menjelaskan dan
menyikapi makna & maksud ayat-ayat yang berkaitan dengan konsep Hak Asasi
Manusia (HAM) dengan konsep Maqāṣid al-Syarī`ah di dalam Tafsīr al�Marāghī. Keunikan dari penelitian ini adalah bagaimana para pembaca bisa
merasakan dan menghayati setelah membaca kitab Tafsīr al-Marāghī yang
berkaitan dengan konsep Hak Asasi Manusia (HAM) dan relavan dengan isu-isu
yang masih marak hingga saat ini, khususnya di negara Indonesia yang tercinta
ini, terdapat pelanggaran HAM di mana-mana dan sebagai aparat hukum
(penegak hukum) tidak bisa berfungsi seperti biasanya dan membiarkan
pelanggaran HAM ini terjadi, maka akan merusak keutuhan NKRI.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 200. Agama > 2X1. Al-qur'an dan Ilmu yang Berkaitan
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Quran dan Tafsir
Depositing User: Syaiful Arief
Date Deposited: 05 Dec 2022 06:32
Last Modified: 05 Dec 2022 06:32
URI: https://repository.ptiq.ac.id/id/eprint/890

Actions (login required)

View Item
View Item