repository ptiq

Pendidikan Kohesi Sosial Dalam Al-Quran Dan Implementasinya Pada Pendidikan Kontemporer

Mastanah, Mastanah (2022) Pendidikan Kohesi Sosial Dalam Al-Quran Dan Implementasinya Pada Pendidikan Kontemporer. Doctoral thesis, Institut PTIQ Jakarta.

[thumbnail of Naskah Disertasi] Text (Naskah Disertasi)
2022-MASTANAH-2015.pdf - Accepted Version

Download (1MB)

Abstract

Kesimpulan disertasi ini bahwa Pendidikan kohesi sosial dalam al-Quran adalah konsep yang penting dalam sistem Pendidikan dalam rangka mengembangkan saling pemahaman untuk mencapai tujuan yang sama dalam sebuah masyarakat. Konsep utama dalam Pendidikan kohesi social adalah meneguhkan ajaran mengenai persaudaraan yang universal (universal brotherhood), kesetaraan (equality) dan keadilan sosial (sosial justice) yang dilandasi nilai keimanan kepada Allah. Sementara itu, untuk mencapai tujuan tersebut, maka ada beberapa materi yang harus diajarkan yaitu kesalehan sosial, pemahaman bahwa perbedaan dalam berbagai aspek kehidupan adalah sunnatullah yang mempunyai nilai positif; serta bersikap tawazun dan tawasuth dalam bermasyarakat di berbagai lapisan. Disertasi ini memberikan bantahan dan catatan terhadap penelitian Mohammad Bellall Maudarbux yang menyatakan Pendidikan kohesi social akan berhasil jika ada dua aspek Pertama, kesepakatan yang adil untuk guru dalam hal pembayaran, layanan dan status yang sama dalam mengajar menjadi dasar utama pengembangan kohesi sosial. Kedua, perlunya intervensi guru berdasarkan konteks lokal dan nasional untuk mengembangan kohesi sosial. Dalam konteks ini, kohesi sosial tidak perlu diimpor dan diadaptasi dari daerah yang kulturnya berbeda. Penelitian di atas akan menjadi lebih kuat jika ada aspek ketiga yaitu; kitab suci dan hadits Nabi yang harus dijadikan aspek penting dalam memberikan materi kohesi
sosial. Disertasi ini juga menemukan bahwa pendidikan kohesi sosial akan menjadi baik jika dibarengi keimanan dan sikap positif atas semua yang ada dalam masyarakat baik yang berbeda dan tidak berbeda dalam berbagai aspek seperti sosial, budaya, ekonomi, suku, keyakinan dan lainnya. Terakhir adanya keyakinan bahwa kohesi sosial dapat membawa dampak positif sampai di akhirat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode tafsir maudhui dan metode kajian sosial Pendidikan. Sedangkan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: 200. Agama > 2X1. Al-qur'an dan Ilmu yang Berkaitan
Divisions: Pascasarjana > Disertasi > Ilmu Al-Quran dan Tafsir
Depositing User: Siti Mariam
Date Deposited: 26 Feb 2023 04:08
Last Modified: 26 Feb 2023 04:08
URI: https://repository.ptiq.ac.id/id/eprint/942

Actions (login required)

View Item
View Item