Robani, Robani (2016) Pengaruh Kecerdasan Emosional Dan Kecerdasan Spiritual Terhadap Kedisiplinan Siswa SMK Triguna Utama Tangerang Selatan. Masters thesis, Institut PTIQ Jakarta.
2016-ROBANI-2013.pdf - Accepted Version
Download (1MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan pemahaman data-data empiric mengenai hubungan kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual, baik sendirisendiri maupun secara bersama-sama dengan Kedisiplinan Siswa SMK Triguna Utama Tanggerang Selatan. Hipotesis penelitian ialah (1) Terdapat pengaruh yang erat dan signifikan Kecerdasan Emosional Terhadap Kedisiplinan Siswa SMK Triguna Tanggerang Selatan. (2) Terdapat Pengaruh yang erat dan signifikan kecerdasan spiritual dengan Kedisiplinan Siswa SMK Triguna Uatama Tanggerang Selatan.. Dalam penelitian, penulis mengggunakan metode survei dengan pendekatan korelasional yang dilaksanakan di SMK Triguna Utama Tanggerang Selatan. Pengumpulan data dengan kuesioner untuk semua variabel X1, X2 dan Y. Adapun analisis data menggunakan analisis korelasional dengan teknik korelasi rumus product moment. Hasil pengujian hipotesis sebagai berikut :
Pertama, Terdapat hubungan positif dan cukup antara Kecerdasan Emosional (X1) dengan Kedisiplinan Siswa (Y) pada SMK Triguna Utama Tanggerang Selatan. Dan sumbangan/kontribusi Kecerdasan Emosional terhadap peningkatan Kedisiplinan Siswa diperoleh nilai R sebesar 0,490 dan nilai koefisien determinasinya sebesar R2=0,240. Maka dapat disimpulkan bahwa sumbangan atau kontribusi Kecerdasan Emosional (X1) terhadap peningkatan Kedisiplinan Siswa (Y) adalah sebesar 24%, sedangkan sisanya 76 % karena faktor lainnya.
Kedua, Terdapat hubungan positif dan sedang antara kecerdasan spiritual (X2) dengan Kedisiplinan Siswa (Y). Kemudian kontribusi kecerdasan spiritual dengan Kedisiplinan Siswa diperoleh nilai R sebesar 0,621 dan nilai R squere (R2) sebesar 0,385. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kontribusi atau sumbangan kecerdasan spiritual (X2) dengan Kedisiplinan Siswa (Y) adalah sebesar 38,5%, sedangkan sisanya sebesar 61,5 % karena faktor lain yang tidak diteliti.
Ketiga, Terdapat hubungan positif dan signifikan antara Kecerdasan Emosional dan kecerdasan spiritual secara bersama sama dengan Kedisiplinan Siswa SMK Triguna Utama Tanggerang Selatan.. diperoleh nilai R sebesar 0,547 dan nilai R squere (R2) sebesar 0,299. Disimpulkan sumbangan Kecerdasan Emosional (X1) dan kecerdasan spiritual (X2) secara bersama-sama terhadap peningkatan Kedisiplinan Siswa (Y) sebesar 29,9 % dan sisanya sebesar 70,1 % dari faktor lain yang tidak diteliti. Temuan ini diharapkan mampu memberikan konstribusi yang positif bagi sekolah dalam meningkatkan Kedisiplinan Siswa melalui peningkatan kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual siswa.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 300. Ilmu Sosial > 373. Pendidikan Tingkat Sekolah Lanjutan > 373.238. Sekolah Menengah Atas, SMA |
Divisions: | Pascasarjana > Tesis > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Siti Mariam |
Date Deposited: | 25 Oct 2021 11:32 |
Last Modified: | 25 Oct 2021 11:32 |
URI: | https://repository.ptiq.ac.id/id/eprint/360 |