repository ptiq

Pengaruh Kompetensi Pedagogik Guru dan Kecerdasan Spiritual terhadap Minat Menghafal Al-Qur’an Santri Di Pondok Pesantren Ar Raudhah Cilincing Jakarta Utara

Firman, Firman (2021) Pengaruh Kompetensi Pedagogik Guru dan Kecerdasan Spiritual terhadap Minat Menghafal Al-Qur’an Santri Di Pondok Pesantren Ar Raudhah Cilincing Jakarta Utara. Masters thesis, Institut PTIQ Jakarta.

[thumbnail of Pengaruh Kompetensi Pedagogik Guru dan Kecerdasan Spiritual terhadap Minat Menghafal Al-Qur’an Santri Di Pondok Pesantren Ar Raudhah Cilincing Jakarta Utara] Text (Pengaruh Kompetensi Pedagogik Guru dan Kecerdasan Spiritual terhadap Minat Menghafal Al-Qur’an Santri Di Pondok Pesantren Ar Raudhah Cilincing Jakarta Utara)
2021-FIRMAN-2018.pdf - Accepted Version

Download (1MB)

Abstract

Secara umum, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetensi pedagogik guru dan kecerdasan spiritual terhadap minat menghafal Al-Qur‟an santri, baik secara parsial/sendiri-sendiri maupun secara simultan/bersama-sama. Penelitian ini menggunakan metode survey dengan alat pengumpul data menggunakan angket. Sedangkan, analisis data menggunakan analisis deskriptif untuk melihat sebaran sampel, dan tingkat perkembangan variabel penelitian, uji prasyarat analisis statistik, dan uji t (parsial) dan uji F (simultan) dalam analisis regresi linier berganda untuk membuktikan hipotesis yang diajukan. Sampel pada penelitian ini adalah santri Pondok Pesantren Ar-Raudhah Cilincing Jakarta Utara, sejumlah 80 santri. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pertama, terdapat pengaruh positif dan signifikan pada kompetensi pedagogik guru terhadap minat menghafal Al-Qur‟an berdasarkan hasil uji t parsial, yang menunjukkan bahwa hasil perhitungan (thitung) adalah 2,857 dan t pada tabel (ttabel) adalah 1,992 (thitung = 2,857 > ttabel = 1,992) dan nilai signifikansi 0,006 < dari probabilitas 0,05/5%. Besarnya pengaruh ditunjukkan oleh koefisien determinasi R2 (R square) = 0,146, yang berarti bahwa kompetensi pedagogik guru memberikan pengaruh terhadap minat menghafal Al-Qur‟an santri sebesar 14,6%. Sedangkan arah pengaruh dapat dilihat dari hasil analisis regresi linear sederhana, yang menunjukkan persamaan regresi linear sederhana (unstandardized coefficients B) Ŷ = 85,316 + 0,354 X1. Hal ini berarti bahwa setiap peningkatan satu unit skor kompetensi pedagogik guru, akan memberikan pengaruh terhadap peningkatan skor minat menghafal Al-Qur‟an santri sebesar 85,67. Kedua, terdapat pengaruh positif dan signifikan kecerdasan spiritual
terhadap minat menghafal Al-Qur‟an berdasarkan hasil uji t parsial, yang menunjukkan bahwa hasil perhitungan (thitung) adalah 2,586 dan t pada table (ttabel) adalah 1.992 (thitung = 2,586 > ttabel = 1,992) dan nilai signifikansi 0,012 < dari probabilitas 0,05/5%. Besarnya pengaruh ditunjukkan oleh koefisien determinasi R2 (R square) = 0,131 yang berarti bahwa kecerdasan spiritual memberikan pengaruh terhadap minat menghafal Al-Qur‟an santri sebesar 13,1%. Sedangkan arah pengaruh dapat dilihat dari hasil analisis regresi sederhana, yang menunjukkan persamaan regresi linear sederhana (unstandardized coefficients B) Ŷ = 87,908 + 0,292 X2. Hal ini berarti bahwa setiap peningkatan satu unit skor kecerdasan spiritual, akan memberikan pengaruh terhadap peningkatan skor minat menghafal Al-Qur‟an Santri sebesar 88,20. Ketiga, terdapat pengaruh kompetensi pedagogik guru dan kecerdasan spiritual secara simultan atau bersama-sama terhadap minat menghafal Al-Qur‟an berdasarkan hasil uji F simultan (Uji F), yang menunjukkan nilai F hitung 10,500 lebih besar dari pada nilai F tabel 3,110 (Fhit = 10,500 > Ftab = 3,110) dan nilai signifikansi (Sig) 0.000 < probability 0.05. Besarnya pengaruh ditunjukkan oleh koefisien determinasi R2 (R square) = 0,214 yang berarti bahwa kompetensi pedagogik guru dan kecerdasan spiritual secara bersama-sama atau simultan memberikan pengaruh terhadap minat menghafal Al-Qur‟an santri sebesar 21,4%. Sedangkan arah pengaruh dapat dilihat dari hasil analisis regresi linear berganda, yang menunjukkan persamaan regresi (unstandardized coefficients B) Ŷ = 65,576 + 0,280 X1 + 0,221 X2. Hal ini berarti bahwa setiap peningkatan skor kompetensi pedagogik guru dan kecerdasan spiritual secara bersama-sama atau simultan, akan memberikan pengaruh terhadap peningkatan minat menghafal Al-Qur‟an santri, sebesar 66,077.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200. Agama > 2X7. Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3. Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam > 2X7.341. Pondok Pesantren
Divisions: Program Pascasarjana > Tesis > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Siti Mariam
Date Deposited: 18 Dec 2021 02:49
Last Modified: 18 Dec 2021 02:49
URI: https://repository.ptiq.ac.id/id/eprint/445

Actions (login required)

View Item
View Item