repository ptiq

Pengaruh Kompetensi Pedagogik Guru Tahfizh dan Motivasi Siswa terhadap Prestasi Belajar Tahfizh Al-Qur’an Siswa Mts Hamalatul Qur’an Karawang

Waluyo, Waluyo (2018) Pengaruh Kompetensi Pedagogik Guru Tahfizh dan Motivasi Siswa terhadap Prestasi Belajar Tahfizh Al-Qur’an Siswa Mts Hamalatul Qur’an Karawang. Masters thesis, Institut PTIQ Jakarta.

[thumbnail of Pengaruh Kompetensi Pedagogik Guru Tahfizh dan Motivasi Siswa terhadap Prestasi Belajar Tahfizh Al-Qur’an Siswa Mts Hamalatul Qur’an Karawang] Text (Pengaruh Kompetensi Pedagogik Guru Tahfizh dan Motivasi Siswa terhadap Prestasi Belajar Tahfizh Al-Qur’an Siswa Mts Hamalatul Qur’an Karawang)
2018-WALUYO-2015.pdf - Accepted Version

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji data-data empirik terkait pengaruh kompetensi pedagogik guru tahfizh dan motivasi siswa terhadap prestasi belajar tahfizh Al-Qur’an siswa MTs Hamalatul Qur’an Karawang secara terpisah maupun simultan. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode kuantitatif deskriptif korelasional, yaitu hubungan antara satu dengan beberapa variabel lain dinyatakan dengan besarnya koefisien korelasi dan regresi secara statistik. Sampel penelitian ini adalah sebanyak 70 responden dari total 85 siswa MTs Hamalatul Qur’an Karawang pada semester ganjil tahun ajaran 2016-2017. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik angket/kuesioner, observasi dan dokumentasi. Jenis analisis yang digunakan adalah analisis korelasi dan regresi yang dijabarkan secara deskriptif. Hasil dari penelitian ini adalah:
Pertama, terdapat pengaruh yang positif dan signifikan kompetensi pedagogik guru tahfizh terhadap prestasi belajar tahfizh Al-Qur’an siswa MTs Hamalatul Qur’an Karawang. Pada tingkat kepercayaan 99% (α = 0,01) diperoleh koefisien korelasi (ry1) sebesar 0,114 dengan kekuatan pengaruh=(R2) sebesar 0,013 atau 1,3%. Adapun arah pengaruh ditunjukkan dengan persamaan regresi Ŷ = 46,753 + 0,117X1, yang berarti bahwa setiap peningkatan satu unit skor kompetensi pedagogik guru tahfizh (X1) akan diikuti kenaikan prestasi belajar tahfizh Al-Qur’an siswa MTs Hamalatul Qur’an Karawang (Y) sebesar 0,117 poin.
Kedua, terdapat pengaruh yang positif dan signifikan motivasi siswa terhadap prestasi belajar tahfizh Al-Qur’an siswa MTs Hamalatul Qur’an Karawang. Pada tingkat kepercayaan 99% (α = 0,01) diperoleh koefisien korelasi (ry2) sebesar 0,277 dengan kekuatan pengaruh (R2) sebesar 0,076 atau 7,6%. Adapun arah pengaruh ditunjukkan dengan persamaan regresi Ŷ = 15,270 + 0,424X2, yang berarti bahwa setiap peningkatan satu unit skor motivasi siswa (X2) akan diikuti kenaikan prestasi belajar tahfizh Al-Qur’an siswa MTs Hamalatul Qur’an Karawang (Y) sebesar 0,424 poin.
Ketiga, terdapat pengaruh yang positif dan signifikan kompetensi pedagogik guru tahfizh dan motivasi siswa secara simultan terhadap prestasi belajar tahfizh Al-Qur’an siswa MTs Hamalatul Qur’an Karawang. Pada tingkat kepercayaan 99% (α = 0,01) diperoleh koefisien korelasi (Ry1.2) sebesar 0,277 dengan kekuatan pengaruh (R2) sebesar 0,076 atau 7,6% dan sisanya yaitu 92,4% ditentukan oleh faktor lainnya yang tidak diteliti pada penelitian ini. Adapun arah pengaruh ditunjukkan dengan persamaan regresi Ŷ = 15,135 + 0,004X1 + 0,421X2, yang berarti bahwa setiap peningkatan satu unit skor kompetensi pedagogik guru tahfizh dan motivasi siswa (X2) secara bersama-sama akan diikuti kenaikan prestasi belajar tahfizh Al-Qur’an siswa MTs Hamalatul Qur’an Karawang (Y) sebesar 0,424 poin.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200. Agama > 2X7. Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3. Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam > 2X7.331. Madrasah Tsanawiyah
300. Ilmu Sosial > 371. Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.1. Guru, Tenaga Pendidik, Tenaga Pengajar
Divisions: Program Pascasarjana > Tesis > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Andi Jumardi
Date Deposited: 08 Oct 2021 04:20
Last Modified: 08 Oct 2021 04:20
URI: https://repository.ptiq.ac.id/id/eprint/215

Actions (login required)

View Item
View Item